Mas Ipung (Jubah coklat tua, tutup kepala coklat muda) Ipung, Perempatan Sidogiri Ceria Tak Terkendali
PASURUAN | JATIMSATUNEWS.COM: Sore yang mendung namun ceria di perempatan jalan raya utama desa Sidogiri Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan. Keramaian terjadi sebab pemilik rumah keluar pagar, Ning Nana dan Mas Ipung turun gunung, bagi bagi takjil pada para pengendara, motor, mobil, atau siapapun yang lewat, Selasa 4/4/2023.
"Alhamdulillah di Ndalem tiap tahun bagi takjil, tapi saya sama istri gak pernah bagi sendiri. Biasanya anak-anak yang bagi. Karena ini moment pas 2023 untuk menyapa masyarakat, kami turun agar masyarakat mengenal dekat wajah kami," cetus Gus Syaiful Nuri yang akrab dipanggil Mas Ipung.
Nampak Gus Ipung dengan rona bahagia bersama istri Ning Nana dan para santri bagi-bagi takjil dan nasi bungkus. Tepat di depan Baliho wajahnya yang mengenalkan diri sebagai calon DPR RI dari partai PAN.
Menjadi sasaran tujuan warga, aksi Gus Ipung sukses menjadikan warga yang lewat sangat bahagia.
"Alhamdulillah bisa dapat makanan untuk berbuka puasa. Sekaligus salim sama keluarga ndalem Sidogiri," ungkap seoranh wanita bersepeda yang baru menerima takjil dari Ning Nana.
Berlangsung hanya sebentar, bagi bagi takjil sukses, dalam tempo sekejap sudah tandas terbagi.
"Alhamdulillah, senang bisa dekat dengan masyarakat. Bisa ikut berbagi buka puasa di bulan Ramadhan penuh berkah ini," tutur Ning Nana pada JatimSatuNews.ans