Latih Kebiasan Berbagi Sejak Dini, Guru TK Muslimat Gucialit Ajak Muridnya Bagi-bagi Takjil di Bulan Ramadhan |
LUMAJANG I JATIMSATUNEWS.COM: Dalam upaya melatih pendidikan Ruhani bagi anak-anak, TK Muslimat Desa Gucialit hari ini Kamis, 12 April 2023, pada Jam 15.30 - 16.30 Lembaga Sekolah TK Muslimat melaksanakan kegiatan berbagi ta'jil.
"Sudah menjadi agenda tahunan di sekolah ini selalu aktif melatih pendidikan secara Jasmani dan Ruhani, tentunya ini adalah kesempatan belajar berbagi kepada anak-anak didik untuk memberikan dukungan semangat dalam belajar menuju harapan dewan guru juga wali murid tentunya," papar salah satu dewan guru Ustadzah Hofi.
Selalu ceria, semangat dan riang gembiranya anak-anak didik pada acara berbagi Ta'jil dibulan Ramadhan tahun ini. Walaupun demikian acara pembagian Ta'jil kepada anak didik, sebelum acara tersebut juga masih disempatkan belajar menghafal doa-doa, beberapa surat Al quran dengan ringan, agar setiap anak-anak selalu mengingat, hafal dan menjadikan kebiasan kebaikan dalam kehidupan sehari-hari.
Namanya juga masih anak-anak, hore horeee...ayo makan wes!!!...George Azzam(salah satu murid) yang terkadang gak emut berbagi, hari ini maunya tuker-tuker isi kotaknya, tuh...
"Alhamdulillah kegiatan hari ini lancar, full meriah, ceria, gembira bersama. Semoga tahun depan lebih bertambah berbaginya amin. Harapan semua dewan guru Ustad dan Ustadah," pungkasnya
oleh (Didik)