Vatir Elga, Pesilat SMANERE Malang yang Bergema Namanya di Kancah Nasional

Anis Hidayatie
15 Maret 2023 | 20.05 WIB Last Updated 2023-03-15T13:18:44Z

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Vatir Elga, lelaki muda dengan senyum simpul yang terus disunggingkan, menjadi sosok tak habis diperbincangkan sebagai pesilat jagoan. Prestasinya yang bergema hingga melambungkan namanya di kancah dunia persilatan nasional memungkinkan hal itu terjadi. 

 "Vatir Elga telah meraih prestasi nasional. Kami bangga, SMANERE bangga. Semoga bakatnya terus berkembang di masa mendatang," cetus Kepala SMAN 1 Turen Eny Retno Diwati. 

 Senada, disampaikan pula oleh Waka Humas sekaligus guru olahraga SMAN 1 Turen Damiran, memberi keterangan tentang prestasi yang diraihnya. 

 "Vatir Elga adalah satu di antara atlet lain SMAN 1 Turen Kabupaten Malang telah berhasil membanggakan tim ekstrakurikuler. Ia meraih juara 2 pencak silat Kejuaraan Nasional Kapolri Cup 2023," ungkap lelaki yang juga pengurus KONI Damiran tentang Vatir Elga. 

 Siswa yang merupakan murid kelas XI IPS 4 ini pulang dari Kejurnas Pencak Silat dengan menyabet medali emas. Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat Kapolri CUP I Tahun 2023 sendiri adalah sebuah kejuaraan yang digelar di Gedung Olah Raga (GOR) Cibubur, Ciracas Jakarta.

 Dibuka secara resmi oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. yang di wakili Brigjen Pol. Riko. Jenderal Bintang Satu itu Saat memberi sambutan menyampaikan harapan ugar kedepannya pencak silat dapat dipertandingkan di event internasional Olimpiade. 

 Pada kejuaraan yang berlangsung mulai dari tanggal 03 Maret hingga 06 Maret 2023 tersebut, Vatir bertanding bersama 3.800 peserta lain. Di antaranya merupakan perwakilan dari 34 Polda , TNI, dan pelajar, serta dari beberapa perguruan Pencak silat di Indonesia. Seperti PSHT, Merpati Putih, Kera Sakti , Cimande, juga beberapa perguruan lain. (Ans/edelweis)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Vatir Elga, Pesilat SMANERE Malang yang Bergema Namanya di Kancah Nasional

Trending Now