ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 

Longsor Masih Ada Pergerakan Tanah, Peringatan Tidak Lewat Jalur Pujon

Anis Hidayatie
01 Maret 2023 | 06.11 WIB Last Updated 2023-03-01T13:34:56Z
Longsor Masih Ada Pergerakan Tanah, Peringatan Tidak Lewat Jalur Pujon, Kapolsek Pujon di lokasi.
MALANG | JATIMSATUNEWS.COM: Curah hujan tinggi yang terjadi di kawasan Malang Raya berimbas longsor di dusun Kedungrejo Desa Sukomulyo Kecamatan Pujon Kabupaten Malang. Daerah perbatasan dengan Ngantang itu hingga dini hari Selasa 28/2/2023 pukul 22.00 masih tutup. 

Dilaporkan jalur yang menghubungkan 2 kecamatan tersebut belum dapat dilalui. 

"Kami laporkan bahwa Polsek beserta perhutani, beserta BPBD Kabupaten Malang, beserta relawan warga, sampai pukul 22.00 kami masih siaga di lokasi bencana. Tepatnya di wilayah Kedungrejo Desa Sukomulyo. Sampai dengan malam ini kami masih belum bisa melakukan penanganan terhadap longsor karena cuaca yang kurang menentu dan masih ada pergerakan tanah di lokasi longsor," jelas Kapolsek Pujon AKP Sigit Purwanto Raharjo. 

Selanjutnya Kapolsek juga menyampaikan himbauan pada warga sekitar maupun pengguna jalan untuk tidak lewat jalur Kedungrejo.

"Kami menghimbau kepada warga maupu. pengguna jalan baik yang menuju ke arah Batu maupun ke Ngantang, Kasembon Kediri kami menghimbau untuk tidak melewati jalur Kedungrejo," lanjut Kapolsek. 

Video tentang ditutupnya jalan Kedungrejo terus beredar, memberi peringatan pada warga untuk tidak melintas jalur Kedungrejo. 
 Akibat penutupan jalur tersebut hingga pagi Rabu, 1/3/2023 ini arus lalu lintas sepi kendaraan, karena angkutan umum baik bus maupun minibus yang biasanya melintas, mengangkut anak sekolah, pedagang pasar juga pekerja lain tidak lewat. 
Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Longsor Masih Ada Pergerakan Tanah, Peringatan Tidak Lewat Jalur Pujon

Trending Now