Gambar 1

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 2

Pentas Seni di Tengah Hiruk Pikuk Trans Studio Mini Malang

Admin JSN
22 Januari 2023 | 15.28 WIB Last Updated 2023-01-22T08:48:57Z


Pentas Seni di Tengah Hiruk Pikuk Trans Studio Mini Malang

MALANG I JATIMSATUNEWS.COM: Sabtu 21 Januari 2023, Komunitas Aksara Bhinneka kembali menggelar acara Pentas seni dengan tema “Kami tak Ingin Jadi Narcissus” yang sebelumnya pernah digelar pada bulan Juli tahun 2023 dengan tema “Sasana Sasrawungan”. Pada acara kali ini Komunitas Aksara Bhinneka yang bekerja sama dengan Trans Studio Mini Malang merangkul komunitas-komunitas maupun instansi pendidikan di kota Malang dan Batu meliputi Himaprodi PBSI Unisma, Rumah Ilir, Teater Bangkit, Teater Ruci, Gerilya Literasi, Griya Sastra Puisi UM, Unpad Kolektif, dan LPM Fenomena Unisma

“ini baru pertama kali liat pementasannya Aksara Bhinneka dan gak nyangka kalo pementasannya bakalan sekeren itu, salut sama tim nya yang kompak dan nyiapin yang terbaik untuk pentas akhirnya penonton bisa terhibur” ucap Eka Isnadya selaku Peserta. Tercatat terdapat 8 penampilan yang disuguhkan yaitu Menyanyi, Teater, Monolog, dan Pembacaan Puisi oleh pegiat seni dari masing-masing komunitas maupun instansi pendidikan yang hadir.Selama acara berlangsung selain peserta dapat menikmati seni pertunjukan peserta juga disuguhi kemegahan desain interior maupun wahana didalam Trans Studio Mini Malang, tak lupa pihak panitia juga mengadakan kuis berhadiahkan voucher untuk para peserta yang dapat digunakan untuk menikmati pelbagai wahana yang tersedia

“Acara ini sudah baik dan seru hanya saja audience yang terlalu individual dan kurang menikmati hiburannya membuat saya kurang bisa fokus, karena berada di ruangan yang cukup sempit. Nextnya saya berharap untuk menyiapkan ruangan atau bahkan outdoor saja agar lebih seru dan nyaman,” ucap Fadya Lisandra selaku Talent

“Harapan kami mengadakan kegiatan ini adalah kami berharap masyarakat umum lebih mengenal apa itu seni pertunjukan sekaligus kami ingin pesona, ketenaran, keindahan juga Nama baik tetapi kami tak ingin berakhir seperti tokoh Narcissuss dalam mitologi yunani," ucap Bung Amir selaku Ketua pelaksana





Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pentas Seni di Tengah Hiruk Pikuk Trans Studio Mini Malang

Trending Now