SIDOARJO | JATIMSATUNEWS.COM: Seorang bayi laki-laki telah ditemukan tanpa nyawa pagi ini di area persawahan Desa Siwalanpanji, Kecamatan Buduran, Sidoarjo. Penentunya adalah petani pembajak sawah, lokasi penemuan tepatnya di Jl. Raya Pasar Desa Siwalanpanji. Atas penemuan tersebut petugas kepolisian telah mengevakuasi, Senin 02/01/2023.
Saksi mata seorang warga Desa Siwalanpanji mengatakan bayi itu ditemukan seorang pembajak sawah yang juga merupakan warga Siwalanpanji. Dirinya mengetahui bayi dan kemudian memanggil warga sekitar yang langsung ditindaklanjuti dengan melaporkan ke Kepala Desa (Kades) dan dilanjutkan ke pihak kepolisian dan RSUD Sidoarjo.
Saat ini bayi tersebut langsung dibawa ke kamar jenazah RSUD Sidoarjo untuk penanganan lebih lanjut. Berdasarkan keterangan beberapa saksi mengungkapkan bayi itu dilahirkan lebih dari 24 jam dan diduga dibuang pada malam hari. Hal itu terlihat dari kondisi sang bayi masih bersih dan masih menempel tali pusar sang bayi.
Kemungkinan yang diinformasikan warga adalah bayi yang dibuang itu karena tidak diinginkan kedua orangtua untuk dirawat.
Tentang hal ini Kanit Reskrim Polsek Buduran, Iptu Nanang Mulyono menegaskan pihaknya akan melakukan pendataan dan berkerjasama dengan bidan desa dan masyarakat utuk mengetahui warga siapa saja yang dalam kondisi hamil tua atau baru melahirkan. Kasus penemuan bayi itu, bakal terus ditindaklanjuti. Karena orangtua bayi itu harus diketahui motif pembuangan bayi malang itu.
"Tim penyidik (kepolisian) sudah berkoordinasi dengan pihak desa, bidan desa, puskesmas, dukun bayi, hingga rumah sakit Sidoarjo untuk mencari orang tua dari bayi itu. Selain itu, petugas mencatat saksi dan memeriksa keterangannya serta mengamankan barang bukti di TKP," ujar Kamit Iptu Nanang. ( Imm )