SURABAYA I JATIMSATUNEWS.COM: Ketua Komisi Nasional Pendidikan Jawa Timur ikut serta hadir dan menyaksikan secara langsung penyerahan 2 Kursi Roda untuk siswa-siswi Disabilitas SMAN 10 Surabaya, Jumat 23 Des 2022.
Penyerahan langsung oleh Hason Sitorus (Pimpinan Klinik Pendidikan Global Mandiri) dan Agnes Warsiati (Ketua PGRI Kota Surabaya) kepada Budi Santoso (Kepala SMAN 10 Surabaya).
Diketahui bahwa SMAN 10 Surabaya merupakan salah satu Sekolah Inklusi yg juga menerima siswa Disabilitas di Kota Surabaya.
Dalam penjelasannya Ketua PGRI kota Surabaya Agnes sangat berharap bahwa anak-anak disabilitas di SMAN 10 Surabaya agar mendapatkan perhatian dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.
Menurut Ketua Komnas Pendidikan Jatim Kunjung Wahyudi, Kegiatan ini menunjukkan bahwa PGRI Kota Surabaya peduli juga terhadap siswa-siswi SMAN 10.
"Semoga ke depan semua lembaga Pendidikan di Jawa Timur peduli dan ikut terlibat memikirkan keberlangsungan anak-anak disabilitas setelah lulus dari SMA atau SMK," ungkap Kunjung. (Ans)