ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


PC ISNU Kota Pasuruan Gelar Pelantikan dan Seminar Wawasan Kebangsaan

Admin JSN
20 November 2022 | 12.07 WIB Last Updated 2022-11-20T05:11:14Z
 
PC ISNU Kota Pasuruan Gelar Pelantikan dan Seminar Wawasan Kebangsaan 

PASURUAN KOTA I
JATIMSATUNEWS.COM: PC ISNU Kota Pasuruan menyelenggarakan Kegiatan Pelantikan dan seminar Wawasan Kebangsaan bertempat di Hotel ascent premiere kota Pasuruan mulai jam 19.00-23.00, Sabtu 19/11/2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dr. KH. Ali Masykur Musa, M.Si., M.Hum selaku Ketua PP ISNU, Prof. H. M. Mas’ud Said, Ph.D selaku Ketua PW ISNU Jawa Timur, Adi Wibowo, SPT., M.Si selaku Wakil Walikota Pasuruan. 

Dalam sambutannya salah satu toko penting, Dr. Ali Masykur Musa, M.Si., M.Hum menyampaikan bahwasannya jika ingin hidungnya berkah maka berjuanglah bersama NU.
 "Berjuanglah di Jalan NU InsyaAllah Hidupmu menjadi berkah," dauhnya 


Pandangan lain dari Pak Jaka terkait kegiatan ini seperti kesan dan pesannya, 
"Kesan alhamdulillah ISNU baru pertama kali ini pelantikan yang dihadiri langsung oleh ketua PP ISNU, ketua PW ISNU Jatim dan para pejabat dari pemerintahan Kota Pasuruan walaupun yang hadir wakil walikota pasuruan. pesanya adalah mudah-mudahan ISNU bisa menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya," ujarnya 

Pelantikan PC & PAC ISNU Kota Pasuruan berjalan dengan khidmat pada sabtu malam 19 November 2022, wujud bakti dan kontribusi kepada NU tentu beragam bentuk pengimplementasiannya, tak terkecuali Ikatan Sarjana NU atau sebut saja ISNU juga tak kalah semangatnya dalam berjuang dan bermarwah di jalan ahlusunah wal jamaah. 

Demi menyukseskan tujuan dan visi misi organisasi, Segenap pengurus harian dan anggota ISNU kota Pasuruan telah dilantik secara resmi sebagai pengurus PC dan PAC NU masa Bhakti 2022-2026 di Hotel Ancent Premiere Kota Pasuruan dengan disumpah dan janji yang dipandu oleh Dr. KH. Ali Masykur Musa, M.Si., M.Hum selaku Ketua PP ISNU dan Prof. H. M. Mas’ud Said, Ph.D selaku Ketua PW ISNU Jawa Timur

Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua ISNU kota Pasuruan yakni Bapak Jakaria Umro , dilanjutkan sambutan dari Bapak Wakil Wali Kota Pasuruan, Pak Adi Wibowo , lalu ada bapak Prof. H. M. Mas’ud Said, Ph.D selaku Ketua PW ISNU Jawa Timur Dimana para beliau ini berkali kali menyampaikan esensi dan tujuan daripada ISNU sendiri yang perlu adanya sinergitas satu sama lain demi terwujudnya marwah NU yang berkualitas.

Setelah pelantikan usai, acara disambung dengan seminar wawasan kebangsaan yang di moderatori oleh bapak Agus Hariyanto, S.Pd., MM. dengan dua narasumber hebat H. Muzammil Syafi’i, SH., M.Si. dan Prof. H. M. Mas’ud Said, Ph.D para beliau ini menyampaikan bahwa 

"Indonesia pengguna sosial media dan internet terbesar jangan sampai kita yang dikuasai oleh internet kalau bisa kitalah yang menguasai internet," terang beliau

Setelah itu sesi tanya jawab ada 2 pertanyaan yang menanyakan perihal upaya atau kiat kiat membangun generasi milenial yang tidak radikal serta berjiwa nahdlatul ulama. Kemudian acara ditutup dengan foto bersama, kesimpulan acara pada malam hari ini, marwa jati diri NU perlu kita kobarkan dan gemakan disetiap pergerakan positif yang dapat menginspirasi dan berdampak bagi sesama khususnya dalam menghidmatkan NU dalam kehidupan sehari hari dan sanubari.

Kham
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • PC ISNU Kota Pasuruan Gelar Pelantikan dan Seminar Wawasan Kebangsaan

Trending Now