Tragedi Arema VS Persebaya Batalkan Pelaksanaan Senam Jantung Sehat di Kanjuruhan

Admin JSN
02 Oktober 2022 | 06.25 WIB Last Updated 2022-10-01T23:42:24Z

Tragedi Arema VS Persebaya Batalkan Pelaksanaan Senam Jantung Sehat di Kanjuruhan
MALANG I JATIMSATUNEWS.COM: Kisruh laga Arema VS Persebaya yang mengakibatkan ratusan korban meninggal dan ratusan korban luka mengakibatkan digagalkan pula kegiatan yang akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Malang, 1/10/2022.

Salah satunya yakni kegiatan Senam Jantung Sehat dalam rangka memperingati World  Heart Day, atau Hari Jantung Seduni sejatinya akan dilaksanakan pagi ini pukul 06.30 pagi.

Pembatalan dilakukan oleh pihak Sekretaris Daerah atau Setda dengan nomor 005/8645/35.07.031/2022, diedarkan pula melalui grup-grup What's App untuk guru-guru se Kabupaten Malang.

"Saya dapat WA tersebut. Tidak jadi berangkat, padahal sudah siap. Ya mungkin karena kejadian Arema itu," cetus Hanifah, salah Guru PAI Kabupaten Malang pada Jatim Satu News.

Diketahui ratusan orang dikabarkan meninggal usai laga Arema melawan Persebaya di Stadion Kanjuruhan, 1/9/2022. Kerusuhan dipicu kekalahan Arema FC 2-3 dari Persebaya Surabaya. Kecewa timnya kalah membuat ribuan Aremania mengamuk di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen Kabupaten Malang.  Hingga berita ini diturunkan data meninggal sudah mencapai 147 orang.

"RS WAFA  ada 101 orang ,Teja 34 orang, Klinik Salsabila 4orang, Klinik Hasta Husada 4 orang , Mitra Delima 4 orang,"cetus salah seorang lelaki di tempat kejadian.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tragedi Arema VS Persebaya Batalkan Pelaksanaan Senam Jantung Sehat di Kanjuruhan

Trending Now