PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Duka nestapa dirasakan keluarga Naura dan Arka sedari kemarin, Sabtu 15/10/2022. Terlebih hari ini, ketika satu diantaranya ditemukan usai peristiwa memilikan Naura dan Raka terseret arus sungai Welang saat hendak mandi siang hari.
Adalah Naura yang pagi ini ditemukan tim Destana, Desa Tambak Rejo Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan. Sedangkan Arka masih dicari hingga kini.
Kedua bocah tersebut mempunyai alamat tinggal yang sama yakni RT 02/RW 02 dusun Duyo Sukorejo Kabupaten Pasuruan.
"Kejadian berlangsung diperkirakan pukul 12.00. M Arka dan Naura berenang di tepi sungai Welang, saat korban mandi terseret arus yg sangat deras dan korban tidak bisa berenang, lalu seorang ibu melihat 1 orang dalam keadaan tenggelam sambil berteriak meminta tolong," cetus petugas BPBD Kabupaten Pasuruan yang ada di lokasi kejadian menjelaskan saat itu.
BPBD Kabupaten Pasuruan menerima laporan kira-kira pukul 14.00 WIB. Personil segera melakukan Assesment dan berkoordinasi dengan Pihak Terkait serta melakukan penyisiran di titik – titik lokasi diduga Korban Terakhir dilihat.
Akhirnya pagi ini salah satu korban ditemukan yakni bocah cilik bernama Naura yang ditemukan.
Ketua umum Destana, Desa Tanggap Bencana Tambak Rejo Kecamatan Kraton Muchammad Khafid menyebut bahwa korban bernama Naura telah ditemukan pagi ini dalam keadaan telah wafat, berpulang ke haribaan Allah Subhanahu Wa Ta ala dan langsung dikebumikan saat itu.
"Satu sudah ditemukan, yaknk Naura,kondisinya baik akan tetapi sudah tidak bernyawa," cetus Ketum Destana Tambak Rejo didampingi Kepala BPBD Kabupaten Pasuruan, Ridwan Haris.
Ans