Menunggu Hadiah, Wanita-wanita Cantik RW 8 Rela Lesehan di Jalan

Admin JSN
28 Agustus 2022 | 17.05 WIB Last Updated 2022-08-29T05:11:03Z
Menunggu Hadiah, Wanita-wanita Cantik RW 8 Rela Lesehan di Jalan

MALANG I JATIMSATUNEWS.COM: Puncak acara HUT RI ke 77 di RW 8 Plaosan Barat berlangsung sangat merah. Hampir seluruh warga tumpah ruah di jalan utama RW 8, tua, muda, anak-anak, laki-laki, perempuan, mereka berbaur dalam kegembiraan, Minggu 28/8/2022.  
Bahkan, tak ada sungkan atau malu-malu terlihat pula para wanita cantik duduk lesehan di jalan, menghadap ke panggung pengumuman. Menantikan pembacaan nomor undian, siapa tahu dia jadi pemenang. 

 "Iya saya nunggu ini. Hadiahnya banyak, siapa tahu saya jadi salah satu yang memperoleh,"cetus Umi Layli warga RT 6 yang mengaku usai ikut jalan sehat kreasi alias Karnaval. 

 Start pukul 06.30 Jalan sehat diikuti 8 RT, berkeliling kampung, dengan penampilan yang lumayan heboh, ada drumb band, fashion spektakuler, joget bersama, hingga parodi nyinyir Ferdi Sambo. 

Semua peserta mendapat nomor kupon undian yang berhak diundi door prize. 2 lomba diadakan pula. Pertama, lomba Jalan Sehat Kreasi alias Karnaval, kedua yakni lomba menghias tumpeng murah.

 Diumumkan bersamaan dengan pengumuman lomba lain dan pembagian door prize. Puluhan hadiah hiburan, 5 Flash disk, 2 setrika, kompor, kipas angin, dispenser, sepeda gunung, mesin cuci dan kulkas disediakan di atas panggung.

 Adapun juara lomba, masing- masing berhak mendapat uang tunai untuk pemenang. Dari lomba karnaval Jalan Sehat Kreasi pemenangnya adalah RT 08 sebagai juara 1, RT 02 juara 2 dan RT 05 juara 3. Untuk door prize, 3 hadiah utama menjadi puncak penantian. 

Sepeda sport diraih pemuda bernama Juni, Mesin Cuci diraih pemuda bernama Ilham, sedangkan Kulkas diraih ibu muda cantik bernama Siska. "Saya senang sekali dapat door prize ini," tutur Siska tak henti mengembangkan senyum.

 Tentang pelaksanaan lomba yang bertabur hadiah, Ketua RW Hj.Marfuah mengatakan ini adalah bentuk kekompakan warga, karena semua hadiah merupakan sumbangan warga. "Dari Masyarakat dan untuk Masyarakat. Apresiasi khusus kepada anak muda sebagai penyelenggara yang tak kenal lelah menyiapkan acara hingga terlaksana," cetus ketua RW cantik itu yang juga dikenal sebagai Bu Suraji.

 Sementara itu ketua panitia pelaksana mengharap agar kekompakkan ini terus bisa dilaksanakan. "Saya berharap kekompakan ini kedepannya bisa terus berlangsung," cetus Bagus pada Jatimsatunews. 

 Berlangsung hingga pukul 13.00 acara bukan hanya euforia kemerdekaan, ada pemeriksaan kesehatan gratis oleh civitas STIkes Kendedes. Diakhiri dengan foto bersama, baik pemenang maupun panitia. 

 Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menunggu Hadiah, Wanita-wanita Cantik RW 8 Rela Lesehan di Jalan

Trending Now