SAMPANG I JATIMSATUNEWS.COM: Kasus dugaan tabrak lari terhadap korban Shofiyah (50), Kepala Desa Torjunan, sedang diselidiki lebih lanjut. Bahkan, polisi sekarang sudah mengantongi identitas pelaku.
Diungkap Kasatlantas Polres Sampang AKP. A. Nasution, melalui Kanit Laka Ipda Eko Puji Waluyo bahwa sekarang kasus tersebut sudah ada titik terang.
"Berdasarkan hasil penyidikan kami sudah memeriksa semua saksi dan dan mengumpulkan semua barang bukti, kasus ini sekarang sudah ada titik terang terduga tersangka," ungkapnya (2/7).
"Hasil selidik kami sudah mengantongi identitas terduga pengemudi, tinggal mengintensifkan lebih tajam lagi.
"Jadi, mohon waktu dan mohon doa restu. Semoga, kasus ini cepat terungkap," pintanya
Kemudian, Puji menegaskan jika kepolisian berkomitmen untuk mengungkap kasus ini secepatnya, dan meminta semua pihak bersabar.
Kasus yang disebut dugaan tabrak lari mengakibatkan korban meninggal dunia korban, yakni Shofiyah (50). Kecelakaan terjadi di Jl. Desa Torjunan, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, pada Minggu (19/6) lalu, sekitar pukul 05.00 WIB. (Fach)