Kajari dan Ketua IAD Kota Batu Tabur Bunga
BATU I JATIMSATUNEWS.COM: Dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhiyaksa yang ke-62 Kejari, Kejaksaan Negeri Kota Batu berisi jajaran ASN dan PPNPN Kejari Kota Batu melaksanakan penghormatan Tabur Bunga.Sebuah kegiatan hikmat yang dipimpin langsung oleh kepala kejaksaan negeri Kota Batu Agus Rujito.SH.MH. Berlangsung di Taman Makam Jln Suropati Kelurahan Ngaglik Kecamatan Batu Kota Batu.
Dalam momen tersebut Kajari didampingi Ketua Ikatan Adhiyaksa Dharmakarini (IAD) Ny.Indah Rujito. Diikuti oleh seluruh ASN DAN PPNPN kejaksaan negeri Kota Batu.
Usai menaburkan bunga, acara dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Kajari Agus Rujito bersama Ketua IAD Indah Rujito.
Diketahui acara tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan rutin dilaksanakan di lingkungan Kejaksaan negeri Kota Batu dan seluruh kejaksaan negeri di seluruh indonesia setiap tahun yang di peringati setiap tgl 21 juli.
Sebagai informasi pada hari yang sama Kejaksaan Agung Jakarta turut juga memperingati Hari Bhakti Adhiyaksa yang dipimpin Aakil Jaksa Agung Dr. Sunarta. Dihadiri para jaksa muda, kepala badan pendidikan dan pelatihan kejaksaan agung RI,kepala kejaksaan tinggi jakarta,pejabat Eselon II di lingkungan Kejaksaan Agung,dan para Kepala Kejaksaan Tinggi di wilayah hukum DKI jakarta.
Acara tabur bunga dilaksanakan di taman makam pahlawan kalibata jakarta selatan.
Dalam kesempatan tersebut wakil jaksa Agung Dr.Sunarta menyampaikan dalam sambutannya di hadapan para peziarah yang hadir di harapkan jajaran adhiyaksa mampu mewarisi semangat para pahlawan untuk berjuang demi kemajuan bangsa dan negara.
dan di lanjutkan upacara taburan bunga sebagai penghormatan kepada para pahlawan yg telah mendahului kita.
di moment tersebut bapak Wakil Jaksa Agung Dr.sunarta memberi penghormatan kepada alm. Mantan Jaksa Agung RI R.Soeprapto (1950),mantan Jaksa Agung Letnan Jendral TNI Muhammad Ghalib,S.H(1998),mantan jaksa agung baharudin lopa(2001),mantan jaksa agung H.Basrief Arief,S.H,M.H(2005) serta seluruh pahlawan revolusi.
ke dua acara di tempat yang berlainan tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran presiden pada hari raya idul adha kemaren tetap menggunakan masker.
Ucapan selamat hari bhakti adhiyaksa berdatangan dari berbagai artis papan atas ibukota jakarta seperti Yuni shara,tora sudiro,dery derajat,pelawak senior jarwo kwat dan tidak luput pula politisi dan artis senior anwar fuadi yang pernah membintangi sinetron jadul tersanjung, dengan satu slogan KEPASTIAN HUKUM HUMANIS MENUJU PEMULIHAN EKONOMI
Edy