6 Diperiksa Kejagung Terkait Korupsi Impor Baja

Admin JSN
08 Juli 2022 | 07.52 WIB Last Updated 2022-07-09T13:57:19Z
6 Diperiksa Kejagung Terkait Korupsi Impor Baja

JAKARTA I JATIMSATUNEWS.COM: Penyidikan atas kasus tindak pidana korupsi dalam Impor Besi atau Baja, Baja Paduan dan Produk Turunannya Tahun 2016 s/d 2021 terkini melibatkan 6 orang nama baru, Kamis7/7/2022.

Terkait hal tersebut siaran pers Kapuspenkum Kejaksaan Agung yang disampaikan Dr.Ketut Sumedana menyatakan hal tersebut.

"Kamis 07 Juli 2022, Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) Kejaksaan Agung memeriksa 6 (enam) orang saksi yang terkait dengan Perkara Dugaan Tindak Pidana Korupsi dalam Impor Besi atau Baja, Baja Paduan dan Produk Turunannya Tahun 2016 s/d 2021," jelas Kapuspenkum.


Adapun pemeriksaan terhadap 6 orang tersebut adalah untuk bersaksi atas nama Tersangka TB, Tersangka T, Tersangka BHL, dan 6 (enam) Tersangka Korporasi. 

Berikut adalah saksi yang diperiksa atas nama TB, T, dan Tersangka BHL. Antara lain yaitu:

1. YA selaku Direktur PT Cahaya Fortuna Sejati, diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021.

2. AS selaku Direktur PT Samudra Baja Dunia, diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021.

Sedangkan Saksi-saksi yang diperiksa atas nama 6 (enam) Tersangka Korporasi, yaitu: 
1. BA selaku Karyawan BUMN (General Manager Divisi Infrastruktur I PT Nindya Karya), diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021 atas nama 6 Tersangka Korporasi.

2. IR selaku Manager Material Management PT Pertamina Gas, diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021 atas nama 6 Tersangka Korporasi.

3. TH selaku Karyawan BUMN (Sekretaris PT Nindya Karya), diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021 atas nama 6 Tersangka Korporasi.

4. VK selaku Direktur OHSE dan Pengembangan Bisnis PT Adhi Karya (Persero), diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam impor besi atau baja, baja paduan dan produk turunannya tahun 2016 sampai dengan tahun 2021 atas nama 6 Tersangka Korporasi.

"Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam Perkara Dugaan Tindak Pidana Korupsi dalam Impor Besi atau Baja, Baja Paduan dan Produk Turunannya Tahun 2016 s/d 2021," jelas Dr.Ketut Sumedana lebih lanjut.




Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 6 Diperiksa Kejagung Terkait Korupsi Impor Baja

Trending Now