ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Perjuangan Si Dobleh Meluncur Sebelum Wisuda

Anis Hidayatie
09 Juni 2022 | 18.00 WIB Last Updated 2022-06-09T21:44:36Z
MALANG I JATIMSATUNEWS.COM: 
Buku-buku karya remaja santri diluncurkan sebelum wisuda. Ada 7 buku mengiringi acara bertajuk Launching Buku dan Seminar Literasi “Menciptakan Peluang dalam Setiap Waktu Luang" di Aula Utama Boarding School SMP Ar Rohmah pada 9/6/2022.

Perjuangan si Dobleh termasuk salah satu judul buku yang ikut serta, disamping 6 judul buku lain. Sebuah Buku Tanpa Nama, Bidadari Isra, Usaha Tidak Akan Mengkhianati Hasil, Sebuah Kereta, dan Siamo Fratellanza. 

Mengiringi launching, yang dilakukan Kepala Sekolah saat pembukaan, Seminar literasi digelar. Nara sumber Abdul Halim menyampaikan materi tentang penulisan dan literasi.

“Jika kita bukan anak raja, maka menulislah,”tutur Narasumber  membuka seminar. 

Berlangsung hangat dan interaktif, seminar  diikuti antusias oleh santri SMP setempat. Pertanyaan-pertanyaan muncul dari antara mereka, saling mengacungkan tangan ingin mendapat tanggapan. Mulai dari bagaimana mencari ide yang bagus dan berkualitas sampai bagaimana jika blank ketika sedang menulis. 

Menyampaikan harapan sekaliguz tips narasumber mendorong siswa untuk menulis di manapun dan kapanpun. "Menulis itu tidak terbatas ruang dan waktu," jelas narsum Abdul Halim.

Selanjutnya narasumber menanggapi adanya statemen bahwa menulis itu menyesatkan, menampiknya narasumber menyampaikan bahwa hal tersebut tidak betul.
“Jika ada yang menyampaikan aktivitas menulis itu menyesatkan, tenang. Tersesat tapi di jalan yang benar," lanjut  Abdul Halim di acara yang dipenuhi santri putra boarding school SMP.

Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Perjuangan Si Dobleh Meluncur Sebelum Wisuda

Trending Now