Pengurus MWC NU Sidogiri melakukan kunjungan studi tiru pertanian organik di Kabupaten Blitar (29/6).
BLITAR I JATIMSATUNEWS.COM:
Pengurus MWC NU Sidogiri melakukan kunjungan studi tiru pertanian organik di Kabupaten Blitar. Kunjungan pada tanggal 29 Juni 2022 diawali dengan mengikuti sarasehan yang diadakan oleh Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama LPNU Kabupaten Blitar.
Sarasehannya membahas tentang eco enzyme dan kunjungan ke petani binaan pertanian organik dengan tajuk "Ngaji Tani". Dalam rombongan yang ikut hadir ada ketua Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama LPPNU Kabupaten Pasuruan Syamsul Maarif dan beberapa pengurus MWC NU Sidogiri.
Aminullah yang merupakan pengurus MWC NU Sidogiri menyampaikan banyak manfaat dalam kunjungan awal ini. Ia mengatakan bahwa banyak belajar tentang eco enzyme dan budidaya ikan nila merah yang dikembangkan oleh teman-teman di Blitar.
"Nantinya kita harapkan bisa kita kembangkan eco enzyme dan budidaya ikan nila merah di Pasuruan, khususnya di kelompok MWC NU Sidogiri", tandasnya.
Kemudian, pada kunjungan berikutnya, yaitu ke petani binaan dari Ngaji Tani. Kunjungan ke beberapa tempat petani hortikultura, peternak kambing dan pembudidaya ikan nila merah.
Syamsul menjelaskan bahwa konsep yang dilakukan oleh teman Ngaji Tani di Blitar diharapkan dapat diterapkan pula di Pasuruan. Dengan sistem mengajari petani maupun peternak dengan cara pola yang sehat, petani akan merasa terbantu dalam menghadapi kesulitan pupuk maupun naiknya kebutuhan pakan.
"Cara yang dikembangkan oleh teman Ngaji Tani semoga bisa diterapkan, agar bisa membantu petani maupun peternak yang ada di Kabupaten Pasuruan", tegasnya. (WK-JSN)