ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Musker 1 LWPNU Kabupaten Malang, Susunan Pengurus Pejuang Waqof

Admin JSN
30 Mei 2022 | 15.13 WIB Last Updated 2022-05-30T17:15:31Z

MALANG I JATIMSATUNEWS.COM: Ahad, 29/05 /2022, lembaga Waqof dan Petanahan Nahdlatul Ulama (LWPNU) Kabupatèn Malang menyelenggarakan kegiatan silaturahmi dan musyawarah kerja (musker). 

Bertempat di pondok pesantren (Ponpes) Tanwirul Qulub, Desa Ngijo kecamatan Karangploso Kabupatèn Malang. 

Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur'an, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Subbanul Wathon. Sambutan ketua panitia, Imam Muttaqin, menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi semua pihak serta permohonan maaf atas segala kekurangan dalam menyiapkan segala sesuatu dalam kegiatan ini. 

Kyai Sholihin, dalam sambutan sebagai tuan rumah menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih atas kepercayaan pengurus untuk menempatkan kegiatan musker di Karangploso. 

H.M Tri Waluyo, Ketua LWPNU Kabupaten Malang dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal, diantaranya harapan seluruh unsur masyarakat untuk bersinergi dalam waqof. 

" Penyuluh, pengurus LWP NU anak cabang dan ranting, PPAIW, KUA, kepala desa, semuanya tidak terlepas merupakan pejuang waqof. Tanpa itu semuanya, walaupun BAP NU membawa 200 sertifikat umpamanya, tapi PPAIW tidak tanda tangan, itu namanya bukan AIW. Ini yang penting," harap Tri Waluyo. 

Menurut Tri, urusan waqof itu "seni". 

" Seninya bagaimana? Rumit. Nantinya ada sains in artistik, sains in politik. Karena pada dasarnya kita membangun sinergitas. Politiknya ada pendekatan, ada MOU, ada kolaborasi," papar Tri dengan berapi-api. 

Tri juga berharap untuk mulai merambah pada jenis waqof Istimari atau waqof produktif berupa uang, lahan produktif dan sebagainya demi kemajuan NU, lembaga NU dan ummat. 

" Misalkan ada anak SD waqof, tiap bulan katakanlah menabung Rp. 10 ribu, maka dalam 10 tahun anak ini sudah bisa waqof dan dapat AIW. Dan lembaga yang ditunjuk adalah lembaga keuangan syariah"", lanjut Tri. 

Kholisin, mewakili Ketua Tanfidziyah NU yang berhalangan hadir memberi sambutan sekaligus membuka musker. Menurutnya, NU sebagai organisasi sosial keagamaan berusaha melayani umat dalam segala bidang. 

" Segala bidang ditangani NU. 
Bukan berarti NU mengambil alih kerja pejabat atau tugas pemerintah. Namun NU ikut ngopeni, ikut membantu".

Dalam menjalankan kegiatan pengurus diharapkan memperhatikan analisis SWOT, sehingga kegiatan akan berhasil sesuai yang diharapkan. Menurut Kholisin kekuatan LWP NU luar biasa. Sebab semua tempat ibadah, sekolah Islam dan Madrasah, mayoritas adalah milik NU. Disamping itu, orang-orang NU mempunyai hubungan baik dengan pemerintah. Namun NU juga masih memiliki banyak kekurangan, diantaranya banyak keluarga NU yang mewaqofkan tanah tidak ke NU. Disamping itu legalitas waqof mayoritas belum tertib. 

Acara dilanjutkan dengan musyawarah kerja (Musker) 1. Adapun agenda pembahasan Musker 1 ini antara lain evaluasi program kerja serta sinkronisasi program dengan pengurus wakil cabang LWPNU, kerangka kerja strategis lembaga, kerangka kerja penyelesaian masalah dan masail waqof populer. Hasil akhir sidang komisi menghendaki diadakan kegiatan pembinaan atau sosialisasi menyeluruh kepada seluruh pengurus dan masyarakat muslim tentang tata cara waqof mulai awal sampai selesai. Oleh karena itu LWP NU akan mengadakan pelatihan dan turun ke bawah (turba) ke masing-masing anak cabang (kecamatan). 

Sebagai perkenalan, berikut ini adalah susunan pengurus LWPNU Periode 2022/2027 sebagai berikut :

Penasehat  : KH Drs Imam Turmudi M.Ag, Ust. H. Ahmad Fanani, S.Ag .M.Si, Ir H Muhammad Kholik 

Ketua :   H.M Tri Waluyo ,S.H .M.Si 
Wakil :  Akhmad Muttaqin. S.Pd.I, Dr  H. Khairul Anam M.Ag, Gus Irfan Musadsat S.Ag .M.A, H.Sugianto S.H M.,Kn, Imam Chanapi S.Ag, Muhamamd Nur rois M.Pd. M.AP,  Abdur Rohim S.Hi M.Hi  

Sekertaris    : Sukar S.Ag
Wakil :  Abdul Jamil Nur S.Pdi, Ihsan Fudholi S.Pd

Bendahara :    H .Sulimin SE
Wakil :    Mulyono S.Pd
                           
Bidang Pengembangan System Informasi Wakaf : Moh Ainur Rifai S.Hi  M.Pd., Kholis Adi Wibowo S.Hi, Idham Nuraidin S.Pd.I, Taufik Rohman 

Divisi Badan Wakaf : Miftahul Khoir S.Pd., M.Pd.I, Drs Muhammad M.A,  Agus Muslikin M.Pd.I, Saiful islam S.H
 
Pemberdayaan Nadzir : Abdullah Hamim S.Pd, Ahmad Sukardi S.Pd, Ahmad Fahruddin Rozi S.pd 

Penguatan dan Tata Kelola Wakaf : Samsul Mu’arif S.Pd.I ., M.Pd., Rukiyan S.Pd., HIdayat  Ali Fikri  S.Ag, Yoni Ashar S.Sos 

Humas Sosialisasi Literasi Wakaf : Kudus M.Kn, Fadilah S.Hi, Drs Ahmad Suharto M.Pdi, Nurhadi S.Ag
 
Kerjasama dan kelembagaan : Fathur Rozi S.Pd .I.,  M. Repan Efendi S.Ag, Muh Amin Asrofi S.Hi., Moh Ali Shodiqin S.Pd. I.

(Refan Purba)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Musker 1 LWPNU Kabupaten Malang, Susunan Pengurus Pejuang Waqof

Trending Now