ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Ebiet G Ade Konser Halal Bi Halal di Pintu Langit Prigen

Admin JSN
06 Mei 2022 | 22.10 WIB Last Updated 2022-05-06T20:48:08Z
Ebiet G Ade Konser Halal Bi Halal di Pintu Langit Prigen
PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Lebaran istimewa berlangsung di tempat wisata Pintu Langit, Jalan Raya Ledug Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan  malam ini, Jumat 6/5/2022.

Ebiet G Ade menggelar konser Halal bi Halal, menyapa penggemar yang nampak khusyuk dan antusias menikmati sajian lagu-lagunya. Mengikuti bernyanyi, mengambil foto juga memvideokan penampilan Ebiet yang lekat dengan gitar akustik.

Dimulai sejak pukul 19.00, penonton terbagi atas 3 kelas untuk menyaksikan konser tunggal Ebiet G Ade itu. VVIP 50 ribu, VIP 40 ribu dan regular 50 ribu. Di tiga kelas itu nampak kursi-kursi penuh. Pantauan Jatimsatunews sekitar 700 orang ikut larut menikmati konser musik Ebit.


Bukan hanya menyanyi, Ebiet juga menyampaikan sesuatu berkaitan dengan lagu, antara lain mengumpamakan sebagai makanan.

"Makanan yang enak kalau dimakan terlalu banyak akhirnya jadi eneg. Begitu juga dengan lagu, meskipun enak semua, menikmatinya jangan terlau sering," tutur Ebit dari atas panggung.

Lagu hits karya Ebiet ditampilkan mengobati kerinduan penggemar. Cintaku kandas di Rerumputan, Berita Kepada Kawan, Untuk Kita Renungkan, Camelia 111, Menjaring matahari, Kalian dengar keluhan ku, Titip Rindu Buat Ayah menjadi lagu yang paling banyak diikuti penonton, menyanyi bersama Ebiet.

Tentang konser ini, Ikhyak salah satu penonton lelaki dari Pasuruan mengaku seperti bertemu kekasih hati.

"Rasanya seperti bertemu kekasih hati," cetus Ikhyak yang hadir bersama ketua FPK Kabupaten Pasuruan, Gus Bayhaqi Kadmi.

Berbeda dengan Ikhyak, Gus Bay mengakui bahwa Ebiet G Ade adalah Legenda Hidup. Mampu menjelmakan puisi dengan kalimat dan bahasa alam, warna dan keindahan ke dalam sebuah lagu.

"Terutama seri lagu Camelia, setiap baitnya menandai perasaan cinta , patah hati, memuja dan aura kehilangan yang sangat besar," paparnya mengapresiasi lagu-lagu Ebit.

"Itu menandai batin setiap insan. Tapi di antara lagu Camelia, yang paling menyentuh adalah Camelia 111," terangnya fasih. Kentara sekali pemahamannya akan lagu dan sosok Ebiet G Ade.

Penampilan Ebiet G Ade betul-betul istimewa, diantara udara dingin lewat pukul 21.00 yang makin menusuk, penonton tetap setia. Tak beranjak  hingga clossing concert. 

Menutup penampilan, Ebiet melantunkan lagu legendaris  Berita Kepada Kawan yang diksinya sangat populer, rumput yang bergoyang.
 
Mungkin Tuhan mulai bosan melihat tingkah kita
Yang selalu salah dan bangga dengan dosa-dosa
Atau alam mulai enggan bersahabat dengan kita
Coba kita bertanya pada rumput yang bergoyang

Diikuti hampir seluruh penonton. Koor, menjadi pamungkas yang tak terlupakan menjadi pengantar pulang.


Kontributor: Ikhyak
Ans


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ebiet G Ade Konser Halal Bi Halal di Pintu Langit Prigen

Trending Now