Pesantren Ramadhan Cendekia, Wujud Kepedulian pada Generasi Penerus Bangsa
ARTIKEL I JATIMSATUNEWS.COM: Pesantren Ramadhan Cendekia atau biasa disebut PRC merupakan salah satu kegiatan yang diinisiasi oleh Yayasan Santri Cendekia Indonesia. Kegiatan ini berada di bawah lembaga Santri Event yang menaungi berbagai macam kegiatan indoor maupun outdoor. PRC memiliki konsep pondok ramadhan harian maupun bermalam dengan materi yang menarik dan inovatif mulai dari Baca Tulis Al Qur’an, Adab dan materi tematik lainnya. PRC dibentuk sebagai program anak-anak dikarenakan perubahan sikap anak-anak dengan kemajuan zaman, justru menunjukkan adanya degradasi akhlak. Baik kepada orang tua, guru maupun sesama.
Hal ini salah satunya dipengaruhi oleh cepatnya perkembangan teknologi informasi yang tidak dibarengi dengan pendidikan di lingkungan sosial. Sehingga menyebabkan ketimpangan antara pengetahuan dan cara bersikap (akhlak). Juga adanya pandemi covid-19 yang menjauhkan mereka dari lingkungan sosial selama 2 tahun terakhir.
PRC diselenggarakan untuk memberikan sumbangsih berupa keilmuan dan praktik ibadah secara langsung kepada para peserta didik. PRC memberikan pengenalan bagaimana kehidupan di pesantren berjalan. Kedisiplinan, bersosial dan keilmuan yang diajarkan juga disusun sesuai dengan rentang usia dan kemampuan anak untuk menerima pembelajaran.
Sehingga setiap kelompok yang telah diklasifikasikan memungkinkan untuk mendapatkan materi yang berbeda sesuai dengan kemampuan dirinya masing-masing.
Pada rangkaian kegiatan Pesantren Ramadhan Cendekia 2022, berbeda dengan Pesantren Ramadhan Cendekia 2021. PRC 2021 hanya berada di satu titik lokasi di kecamatan Dau, kab. Malang.
Konsep yang dibuat meliputi pemberian fasilitas pada anak-anak yatim/tidak berkecukupan agar merasakan kehidupan di pesantren selama 7 hari dengan kegiatan yang serupa dengan pesantren. Tetapi PRC 2022 memberikan gambaran kegiatan yang berbeda. Hal ini dikarenakan PRC 2022 berada di 3 titik lokasi yang berbeda. Mulai dari Kec. Sawojajar, Kec. Pakis dan Kec. Dau dengan anak-anak yang berbeda latar belakang, sehingga membutuhkan detail perencanaan yang lebih kompleks.
PRC 2022 batch 1 diselenggarakan pada tanggal 4-12 April 2022 di kec. Sawojajar, yakni di SMPN 22 Malang. Kegiatan yang berlangsung selama 6 hari ini diperuntukkan seluruh siswa siswi yang beragama islam.
Dilaksanakan tanpa menginap dengan kegiatan mulai dari sholat berjamaah, tadarus Al Qur’an, materi fiqh, ngaji digital, ngaji adab, diskusi kelompok dan diakhiri dengan renungan. Meskipun hanya setengah hari, kegiatan PRC berjalan dengan baik dan mencakup pengenalan kehidupan di pondok pesantren.
Untuk PRC 2022 batch 2, diselenggarakan pada tanggal 18-22 April 2022 di kec. Dau dengan peserta yang berasal dari beberapa TPQ di Sengkaling, sedangkan pusat pelaksanaannya berada di TPQ As Syafi’iyah, Sengkaling. Kegiatannya berlangsung dari setelah dzuhur sampai maghrib. Dengan materi yang beragam seperti ngaji adab, ngaji sejarah, ngaji digital dan motivasi.
Tanpa mengurangi kegiatan sholat berjamaah dan ngaji Al Qur’an yang harus selalu ada pada kegiatan PRC. Dikemas dengan menyenangkan sehingga seluruh peserta dapat memahami dan mengikuti kegiatan dengan baik.
Sedangkan PRC 2022 batch 3, diselenggarakan pada tanggal 23-24 April 2022 di Masjid Baitul Al Hamid, Mangliawan, kec, Pakis. Kegiatan ini dilaksanakan 2 hari 1 malam (menginap) dengan peserta mulai dari SD hingga SMP.
Tujuan dari PRC ini adalah untuk membentuk generasi yang memiliki kecintaan pada masjid dan selalu ingin menghidupkan masjid. Sehingga bagi peserta SMP materi yang disampaikan tentang bagaimana cara membangun keorganisasian yang baik, memanfaatkan teknologi masa kini tanpa mengurangi nilai-nilai kehidupan pesantren yang menjadi bekal utama adanya PRC.
Sehingga sholat berjamaah harus selalu dilaksanakan, tadarus, berbuka puasa dan sahur bersama, hingga penanaman indahnya sedekah dengan pembagian takjil kepada masyarakat umum. Sedangkan materi khusus yang diberikan untuk peserta yang masih SD adalah penanaman akan kecintaannya untuk mencari ilmu, belajar tentang adab, belajar bersosial dan disiplin akan waktu.
Dari ketiga rangkaian kegiatan tersebut, Pesantren Ramadhan Cendekia memiliki tujuan utama yakni membangun akhlak yang baik pada generasi penerus bangsa, cerdas dengan teknologi dan memiliki kecintaan pada Al Qur’an. Oleh sebab itu, tema besar dari kegiatan Pesantren Ramadhan Cendekia 2022 adalah Ramadhan Mubarak, Wujudkan Generasi Qur’ani, Cakap Digital dan Beradab.
Santri Cendekia – Santri Menginspirasi
Social Media : santricendekia.id
Contact Person : 082244906213