ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Tingkatkan Wisata Desa, STAPA Adakan Pelatihan Media Promosi

Admin JSN
05 April 2022 | 01.03 WIB Last Updated 2022-04-04T18:04:19Z
Tingkatkan Wisata Desa, STAPA Adakan Pelatihan Media Promosi
PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Antusias Bangun wisata desa 18 orang peserta dari Desa Tlogosari, Wonosunyo, dan Sumberejo ikuti Pelatihan media promosi desa wisata oleh STAPA, social tranformation and public awarness center di Kantor Paprika Tlogosari pagi tadi, Senin (04/04/22).

Menjadi pembicara dalam pelatihan ini Evira, kepala bidang promosi dinpar pasuruan , Jauharul lutfi, manager program stapa center, dan Akmad arif dosen ITSNU.

"Pelatihan kali ini merupakan bukti kesadaran akan pentingnya media promosi untuk mengangkat wisata desa lebih berkembang," ucap Yoga, MC kegiatan.

"Isi pelatihan ialah sharing mengenai pentingnya media promosi wisata desa serta hunting wisata lokal yang ada di sana seperti, Gunung Gendis, Rumah paprika dan budaya di Dusun Ngepring Tlogosari," tuturnya.

"Setelah hunting wisata di lanjut pembuatan short video oleh masing-masing desa untuk kemudian di lihat bersama dan di beri masukan oleh narasumber," lanjutnya.

Menurut yoga dari pemaparan narasumber di peroleh kesimpulan bahwasanya saat ini desa wisata di Indonesia sudah menyeluruh hampir di setiap kota ada. Masyarakat sadar bahwa wisata di desa sangat penting di bentuk agar bisa berkembang dan menjadi prioritas pekerjaan masyarakat,  dalam keadaan pandemi seperti ini wisata alam menjadi primadona tersendiri bagi pecinta wisata karena wisata alam mampu merefresh atau healing secara fisik dan psikis.

Turut hadir dalam kegiatan tadi, Kepala desa Tlogosari, Ketua pokdarwis desa Wonosunyo dan sumber rejo, Ketua bumdes dan karang taruna Tlogosari, kemudian juga Perhutani.

Menutup wawancara nya Yoga mengutip pesan dari kegiatan pelatihan bahwa para narasumber mengajak semua elemen masyarakat ikut membangun pasuruan menjadi kota wisata yang menjadi tujuan utama para wisatawan domestik atau mancanegara. (Ali)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tingkatkan Wisata Desa, STAPA Adakan Pelatihan Media Promosi

Trending Now