Mewah, Reuni Ramadhan Ala H Decky Pasuruan
PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Biasanya reuni digelar dengan biaya patungan dari seluruh alumni demikian pula penyelenggaraan pasti butuh sponsor atau donatur. Hal yang berbeda dengan reuni Ala Haji Decky. Seorang pengusaha yang sekarang diangkat menjadi Kapolsek Prigen.
Sebanyak 150 peserta diundang dilaksanakan di Restoran Valencia Kota Pasuruan, seluruh dana berasal dari kantong pribadi.
" Tiap tahun Decky selalu mengadakan. Hanya karena 2 tahun ini pandemi maka jeda. Sekarang kami diundang lagi olehnya. Decky adalah panutan, tidak pernah melupakan teman semua. Kaya dan miskin semua dirangkul. Dari dulu saya tahu decky memang pekerja keras dengan guru juga selalu ingat. Decky itu memang perhatian dan dermawan. Ada teman sakit dia selalu mengajak mengunjungi," cetus perempuan bernama Reza yang hari itu hadir ikut serta.
Acara dikemas dalam nuansa buka bersama, dilaksanakan sore hari sampai adzan magrib tiba. H Decky sendiri menyebutnya sebagai ajang silaturahmi meraih berkah Ramadhan.
"Alhamdulillah bisa melaksanakan lagi setelah 2 tahun pandemi. Momen ini saya nanti memang karena bisa ketemu kawan mengenang memori, dengan tujuan utama silaturahmi saat Ramadan sambil buka bersama," papar H Decky Tjahyono Triyoga yang sekarang menjabat sebagai Kapolsek Prigen.
Mengundang juga keluarga, H Decky di mata saudaranya memang istimewa.
"Saya beruntung punya adik kandung seperti Haji Decky, orangnya care, perhatian, selalu meluangkan waktu untuk keluarga dan teman teman. Mudah mudahan selalu sukses karirnya. Memberi manfaat. Harapan saya mudah mudahan silaturahmi ini tetap terjalin," ungkap saudara kandungnya, Deddy.
Mengundang seluruh alumni SMPN 3 Pasuruan dan SMAN 4 Pasuruan angkat H Decky acara berlangsung tak ubahnya perhelatan hajatan. Penuh dengan hidangan serta dekorasi yang menawan. Foto bersama mengakhiri pertemuan.
Zain