2 Balera, dua pianika, 2 galon menjadi alat musik yang dimainkan oleh anak-anak Kelas 6 SDN 2 Ngroto Kecamatan Pujon Kabupaten Malang Rabu, 16/3/2022.
Mengenakan seragam olah raga mereka terlihat ceria mengikuti pelajaran kesenian dengan praktek bermusik tersebut. Dibimbing guru kelas yang biasa dipanggil Pak Eko, bergiliran mereka memainkan, sesuai kelompok yang ditentukan.
"Ada 3 lagu yang kita praktikkan hari ini, Cublak-cublak Suweng, Gambang Suling dan Suwe Ora Jamu, semua menggunakan alat musik yang dimiliki sekolah, balera dari Drumband, galon dari stok sekolah. Lagunya tradisional. Kami lakukan untuk melestarikan budaya Indonesia, " papar guru kelas 6.
Para siswa terlihat antusias dan bersemangat memainkan alat musik tersebut, terbukti dengan ingin selalu tampil praktik. Ada yang menonton, ada yang tampil, gantian.
"Saya senang bisa bermain musik, rasanya segar setelah mengikuti pelajaran dengan buku setiap hari," tutur Fano, salah satu murid laki-laki yang ikut memukul perkusi dari galon.
Tentang hal ini Kepala Sekolah SDN 2 Misto Ngroto mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Pak Guru Eko beserta siswanya kelas 6 tersebut.
"Kegiatan yang sangat baik, kreatif dan membuat siswa lebih menyukai pelajaran," papar Kepala Sekolah yang turut mengamati kegiatan kelas di kelas 6 tersebut.
Ans