ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


Kurasi Jajan, Cara Muslimat NU Gandusari Hadapi Lebaran

Admin JSN
05 Februari 2022 | 22.51 WIB Last Updated 2022-04-08T03:12:17Z
BLITAR I JATIMSATUNEWS.COM: Ibu-ibu di sebuah ruang tamu terlihat antusias mengikuti kegiatan kurasi jajanan lebaran Jumat 4/2/2021.

Kegiatan  yang di gagas oleh Ketua LPNU Blitar Aziz  bekerja sama dengan PAC Muslimat NU Kecamatan Gandusari tersebut berlangsung di rumah ketua ranting muslimat NU Yuli Siami, Jum'at (04/02/22).

"Sesuai perintah ketua PAC kami komunitas UMKM desa Semen yang juga ibu-ibu muslimat NU mengikuti kegiatan kurasi jajanan lebaran ini agar kami bisa bersaing dan berdaya guna," jelas Yuli. 

"PAC kecamatan Gandusari getol mensosialisasikan ke ranting-ranting Gandusari yang terdiri dari 14 desa dan kebetulan desa saya yang pertama mengadakan kurasi produk jajanan ini," imbuhnya

"Kurasi hari ini belum merata, hal ini di sebabkan kegiatan ini perdana dan waktunya mepet sehingga kita minim persiapan, terlebih saya sendiri juga banyak kegiatan," lanjut Ibu Yuli Siami

"Keinginan kami, produk kami bisa di kenal lebih luas baik oleh masyarakat lokal, regional, nasional maupun internasional, jadi kesenjangan itu tidak menyolok, sebagian produk ada yang sudah ekspor, namun yang lokalan masih banyak, hal itu butuh kerja keras tentunya," harapnya

Kegiatan kurasi ini di pandu oleh team kurasi yang telah di bentuk sebelumnya yang tak lain mereka berasal dari desa semen sendiri.

Ali/Ans
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kurasi Jajan, Cara Muslimat NU Gandusari Hadapi Lebaran

Trending Now