ads H Makhrus

 

Pasang iklan disini

 


6 Titik Genangan Banjir Gempol Pasuruan

Admin JSN
13 Februari 2022 | 19.58 WIB Last Updated 2022-04-08T03:12:17Z
PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Banyak titik di Kecamatan Gempol Kabupaten Pasuruan masih tergenang air, Hingga hari ini Minggu, 13/2/2022 pemandangan tersebut masih terlihatm

Bermula hari Sabtu tangal 12 Pebruari 2022, mulai pkl 16.30 wib di wilayah Gempol terjadi turun hujan dengan intensitas cukup tinggi hingga sampai dengan pagi hari ini 13 Pebruari 2022, masih banyak lokasi yang tergenang air.

Adapun lokasi yang terjadi genangan air antara lain :

1. Jl. Raya Patuk Ds. Gempol sampai dengan Jl Raya Tempel Ds. Legok ( depan hotel Gramary ) terjadi rembesan air sungai Mrati kurang lebih 5 s/d 7 cm  terlalu mengganggu arus lalu lintas ( tidak sampai menimbulkan dampak kemacetan )

2. Jl Kabupaten termasuk Dsn. Kebonsari Ds. Legok sampai dengan Dsn. Grogolan Ds. Winong terjadi genagan air sehingga kendaraan R4 dan sepeda motor melewati jalan alternatif.

3. Dsn Tanjung Gg 3 RT 04, Desa Gempol terjadi genagan air kurang lebih 30 cm masuk ke sebagian rumah warga.

4. Jl Raya Wonoayu ( di bawah jembatan Rel KA/Viaduk ) dengan ketinggian air kurang lebih 30 cm, kendaraan roda dua banyak yang mogok.

5. Perumahan Gempol Citra Asri Dsn Wonoayu Desa Gempol, dan Dsn. Ngasem Desa Kejapanan dengan ketinggian air kurang lebih 30 cm dan masuk kedalam rumah penduduk.

6. Dsn. Wonoayu dengan ketinggian air kurang lebih 25 cm dan air masuk kedalam sebagian rumah pemdukuk.

Kapolsek Gempol kompol Kamran mengatakan, "Langkah yang di lakukan saat ini ialah Melaksanakan pengamanan di daerah yang terjadi Genangan air khususnya di Jl Raya."

"Genangan air terjadi akibat curah hujan yang tinggi di tambah pendangkalan aliran Sungai Mrati yang melintasi mulai dari Desa Gempol sampai dengan Bundaran tol Dsn Panderejo, Ds. Legok, sehingga air terhambat/tidak lancar. tak cukup itu Adanya sebagian jembatan perusahaan di Dsn. Tempel, Ds. Legok yang kurang tinggi menyebabkan air meluber ke jalan raya tempel, desa legok." Tutupnya

Di tempat berbeda, tepatnya di Desa Kedung Ringin kecamatan Beji team dari PAC GP Ansor Beji laksanakan Baksos  bagi-bagi Nasi Bungkus kepada sebagian warga terdampak. (Ali)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 6 Titik Genangan Banjir Gempol Pasuruan

Trending Now