EVENT I JATIMSATUNEWS.COM: Segar dan sehat, saat ini sangatlah dibutuhkan. Minuman yang dapat melepaskan dahaga, nikmat di lidah, segar pula di mata, sehingga membuat selera bertambah ingin mengecap sebab tampilannya yang memikat.
Minuman ini bahan utamanya hanya 3 biji, namanya banyak yang menyebut Kuwut, akan tetapi aku lebih suka menamakannya Es Kumut. Ya karena enak di mulut, seperti sedang ngemut-ngemut.
Bahan:
1. Biji selasih
2. Satu jeruk nipis
3. Ketimun secukupnya
4. Gula sesuai selera
5 . Esense warna hijau
Cara membuat:
1. Siapkan cup dan bahan-bahan di atas
2. Rebus gula dengan air sebagai pemanis.
3. Iris mentimun sesuai selera
4. Masukan mentimun dan biji selasih, kemudian masukan gula yang sudah direbus, kemudian peras jeruk nipis ke dalamnya. Terakhir beri pewarna esense sesuai selera.
Diminum dingin lebih nikmat, apalagi saat cuaca panas.
Chusnul Zumaroh Malang