Pasang iklan disini

 

2022, Muslimah ABI Pasuruan Siap Layani Medical Check Up Bersubsidi

Admin JSN
08 Januari 2022 | 13.47 WIB Last Updated 2022-01-08T06:47:28Z

PASURUAN I JATIMSATUNEWS.COM: Pukul 07.00 WIB, Petugas Laboratorium PACAR bersama team  ABI telah siap untuk melayani para peserta medical check up di komplek hotel Amanah Wetan Alun-Alun Bangil, Sabtu 8 Januari 2022

Ormas Muslimah ABI beserta DPD ABI kabupaten Pasuruan melakukan giat pengabdian  kepada masyarakat dalam bentuk medical chek up lengkap dan murah. Layanan yang biasanya membutuhkan biaya 1 juta lebih kali ini hanya dijangkau dengan Rp. 255.000 saja.

Kepada awak media Abdullah Assegaf selaku HUMAS DPD ABI mengatakan, "Di negara yang damai dan aman ini, pengabdian terbaik adalah membantu dan melayani masyarakat, oleh karenanya kami bertekad untuk terus melakukan kegiatan yang dapat bermanfaat bagi masyarakat umum tanpa terkecuali".

"Dalam kesempatan ini peserta medical check up mencapai hampir 250 orang dari beragam kelompok masyarakat bahkan sebagian berasal dari luar kota seperti gresik, malang, dan Probolinggo", Imbuhnya

"Kegiatan medical check up ini bertujuan, menggalakkan kehidupan sehat, deteksi dini kondisi tubuh, membantu masyarakat dalam menjaga kesehatannya terutama di masa pandemi yang sampai saat ini belum lah usai", lanjut Abdullah.

Di sisi lain, Anisa Fatma (Staf Laboratorium PACAR) memberikan penjelasan bahwa setiap orang harus rajin check up. 

"Setiap orang harus rutin medical chek up agar tau perkembagan tubuh, misal tensi darah terlalu tinggi, dia bisa mengurangi makanan yang memicu kenaikan tensi darah, begitu pula kondisi tubuh lain nya," tutur Anisa. 

"Sangat di sayangkan, kebanyakan orang sakit dulu baru datang ke dokter, semestinya rutin memeriksakan keadaan tubuh secara berkala sebelum ia sakit", terangnya

Dalam penjelasan nya dia mengatakan bahwa pengecekan yang di lakukan tergolong lengkap, meliputi : Darah, kencing, liver ginjal, gula darah, lemak lengkap, Hepatitis, dan rekam jantung"

"Adapun gula darah puasa, lemak darah, ginjal adalah item yang wajib puasa terlebih dahulu beberapa jam sebelum melakukan chek up, guna memperoleh hasil yang akurat, apabila pasien belum sempat puasa maka pengecekan pada item ini kita tiadakan". Demikin ia menyampaikan dengan jelas dan ramah.

Suasana ramai kompleks hotel amanah mulai berkurang ketika beranjak siang, hingga akhirnya kegiatan berakhir pada pukul 12.10 wib. (Ali)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 2022, Muslimah ABI Pasuruan Siap Layani Medical Check Up Bersubsidi

Trending Now