Banner Iklan

HUT, RAPI Jatim Berbagi ke Lokasi Bencana Batu

Anis Hidayatie
15 November 2021 | 20.48 WIB Last Updated 2021-11-15T14:30:32Z
BATU I JATIMSATUNEWS.ONLINE: Usai gelar potong tumpeng di hotel Aster kota Batu, esok harinya Minggu 14/11/2021 Segenap Pengurus RAPI Jatim melanjutkan acara lagi. 2 agenda disiapkan pengurus RAPI kota Batu yang menjadi tuan rumah.

Yang pertama yakni khitanan massal dengan peserta 15 anak dari warga kota Batu maupun dari anggota RAPI sendiri. Sedangkan pengkhitan yakni dokter dari Rumah Sakit Hasta Brata kota Batu. Acaranya sendiri berlangsung di hotel Aster pagi harinya.

Usai gelar khitan, segenap pengurus RAPI Jatim geser. Mereka menuju lokasi bencana banjir bandang beberapa hari lalu.

Acara tersebut bertajuk Baksos Rapi Batu Berbagi untuk korban bencana banjir bandang kota Batu dilaksanakan hari minggu 14 Nov 2021 dalam Rangka HUT Rapi ke 41.

"Adapun Lokasi sasaran yakni desa Bulukerto, sebagai yang paling terdampak banjir bandang," jelas  Ketua RAPI Kota Batu Tino.

Ikut terlibat dalam acara tersebut adalah Rapi Batu, Rapi malang, kota Kediri, 
Rapi Pamekasan, Rapi Bondowoso,
, Rapi Surabaya serta  RAPI RAIDER Jatim.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • HUT, RAPI Jatim Berbagi ke Lokasi Bencana Batu

Trending Now