PASURUAN I JATIMSATUNEWS.ONLINE: Kunjungan Wabup KH. Mujib Imron saat monitoring vaksinasi ke 3 desa di 3 kecamatan di Kabupaten Pasuruan pada Sabtu 23/10/2021 berhasil mengungkap satu hal. Yakni cara menurunkan level PPKM yang saat ini masih level 3 ke level 2 kembali bahkan ke level 1.
Kunjungan Wabup ke Desa Mulyorejo Kecamatan Kraton, Desa Kurung Kecamatan Kejayan dan Desa Wonorejo Kecamatan Wonorejo menyatakan hal tersebut.
Sebagaimana dilansir Pasuruankab.go.id Wakil Bupati KH. Mujib Imron tentang posisi Kabupaten Kabupaten Pasuruan yang saat ini berada di Level 3 PPKM. Hal ini berdasarkan hasil assesment Kementerian Dalam Negeri, Kemendagri bahwa harus benar-benar dikendalikan bersama-sama. Caranya tidak lain dengan terus meningkatkan kegiatan vaksinasi kolaborasi.
"Semua Pemdes, Forkopimcam, Camat, Danramil harus kerja keras untuk memacu pelaksanaan vaksinasi. Sehingga capaiannya bisa tembus 50 persen. Baru kita nanti bisa capai PPKM Level 2," tandas Wabup.
Berdasarkan hasil konfirmasi saat giat, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan dr Ani Latifah yang juga turut mendampingi giat monev vaksinasi tersebut diketahui bahwa hingga tanggal 23 Oktober 2021, Pemerintah Kabupaten Pasuruan memperoleh tambahan 29.883 dosis vaksin jenis Pfizer. Masing-masing, sebanyak 25.524 untuk vaksin dosis 1. Sedangkan untuk dosis 2 sebanyak 4.359.
Dari penambahan vaksin tersebut, maka diperoleh total capaian kumulatif vaksinasi yang telah terlaksana di Kabupaten Pasuruan sebanyak 741.275 atau 59.74 persen. Rinciannya, vaksinasi dosis 1 sebanyak 531.801 atau 42.86 persen, dosis 2 sebanyak 204.953 atau 16.51 persen. Sedangkan vaksinasi dosis 3 sebanyak 4.521 atau 97.46 persen.
Khusus kepada tim dokter dan nakes, Wabup menyampaikan terimakasihnya atas loyalitas kerja yang selama ini getol melayani.
“Terimakasih kepada semua tim dokter dan nakes yang membantu vaksinasi hari ini. PPKM Level 3 ini harus dikendalikan, caranya melalui vaksinasi. Untuk ke depannya ya lebih dimaksimalkan lagi. Jangan sampai tim vaksinatornya sudah siap, tapi malah tidak bisa menghabiskan vaksin karena sasaran vaksinasinya yang tidak maksimal”, pesan Wakil Bupati kepada warga Desa di sela-sela kunjungannya pada hari Sabtu (24/10/2021).
Ans