Guru-guru SDN 3 Ngroto Pujon Malang
Sampai Rabu kemarin, 25/2/2021 SDN 3 Ngroto yang terletak di Kecamatan Pujon Kabupaten Malang, masih belum melakukan pembelajaran aktif. Mematuhi edaran untuk tidak memasukkan anak bersekolah mengingat PPKM.
Guru mengadakan rapat di ruang kelas. Protap dan jaga jarak
Meski demikian untuk persiapan pembelajaran offline yang agedanya usai PPKM Mikro 8 maret mendatang atau bila siswa datang ke sekolah segala persiapan terkait protap telah disiapkan. Masker, tempat cuci tangan, hand sanitizer tersedia di Sekolah SDN 3 Ngroto.
Bu Ana, Kepala SDN 3 Ngroto Pujon
" Mulai dari pemakaian masker bagi anak-anak yang tidak punya, sekolah sudah siap. Juga menyiapkan desinfektan, sewaktu-waktu bila perlu penyemprotan," Tutur Kepala Sekolah yang biasa dipanggil Bu Ana.
" Mulai dari pemakaian masker bagi anak-anak yang tidak punya, sekolah sudah siap. Juga menyiapkan desinfektan, sewaktu-waktu bila perlu penyemprotan," Tutur Kepala Sekolah yang biasa dipanggil Bu Ana.
"Kalau tempat cuci tangan dengan air mengalir setiap kelas sudah punya. Guru-guru telah terbiasa mengingatkan anak-anak untuk cuci tangan dengan sabun, memakai masker dan jaga jarak bila ke sekolah, " lanjut Bu Ana. 1/3/2021