PASURUAN I JATIMSATUNEWS: Mulanya, saya berpikir acara model presentasi yang diadakan anak-anak Ciputra interpreneure Club berisi tips, trik dan cara menjalankan usaha UMKM, mengingat nara sumbernya tertulis sebagai UMKM Consultant.
Ternyata begitu saya datang ke lokasi pertemuan di Taman Dayu Pandaan Pasuruan, 24/1/2021 bayangan tidak demikian. Ada hal baru yang saya temui, lebih dari sekedar konsultasi.
Menuju lokasi pertemuan, Dolphin water park di Taman Dayu, Salah Satu Kawasan milik Ciputra Grup
Investasi di Ciputra. Perusahaan besar yang namanya menggaung di nusantara, terlibat di dalam bisnisnya jauh dari bayangan, apalagi oleh pelaku umkm atau orang kecil macam saya.
Kalau berharap dapat suntikan modal dari Ciputra untuk usaha yang sedang anda geluti saat ini maka itu takkan terjadi, tapi bila ingin ikut investasi dan mendapat bagi hasil dari keuntungan perusahaan Ciputra, itulah yang akan didapatkan.
Modal besar? Bagi saya tidak. Hanya 10.000 perhari atau 300.000 perbulan. Berupa tabungan yang bisa diambil minimal ketika sudah 2 tahun berjalan dengan biaya akuisisi. Jadi kita menabungnya itu minimal 2 tahun.
Namun di tahun ke 10 biaya akuisisi akan dikembalikan. Tanpa koreksi sedikitpun. Ini yang saya suka, sebab menabung di bank manapun pasti dikenakan biaya, minimal administrasi bulanan.
Mr. Alan, memberi advis dan spirit agar konsisten menabung.
Saya pilih yang 300.000 karena kemampuan kantong saya logisnya segitu. Kalau tidak dipaksa, tak mungkin saya bisa nabung. Nominal yang ditentukan membuat saya berjuang bisa mendapatkan.
Untuk itu saya ikut nabung virtual di Ciputra. Ada iming-iming bagi hasil yang lumayan besar kalau mau terlibat bisnisnya, tapi saya bukan orang bebas yang berkesempatan ikut mengurus. Jadi saya nabung saja, niat nabung. Agar impian saya beli mobil bisa terwujud. 10 tahun dengan per bulan 300.000 saya pikir cukuplah. Sekedar mobil bekas tahun lama. Yang penting tidak kehujanan.
Anggota club berasal dari berbagai kalangan dan profesi, bagus untuk link relasi.
Link dan kesempatan mendapatkan keuntungan bila mau menjalankan usaha cukup terbuka sebetulnya. Ada pelatihan wira usaha lewat zoom tiap bulan.
Bagus untuk mereka yang membutuhkan relasi pemasaran sebuah produk. Apalagi bila melek IT, ikut berpromosi di jaringan Ciputra bisa dilakukan, Promosi usaha gratis melalui web site, katalog produk, pameran dan even lain, Dapat diskon bila kita ingin masuk ke toko/ merchant yang jadi member CEC dan Perlindungan asuransi jiwa
Kesempatan untuk mereka yang mengaku pelaku bisnis.
Itulah sekilas gambaran peluang bisnis yang bisa didapat bila anda ingin tahu gambaran ikut bermitra dengan Ciputra.
Anis Hidayatie
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda pikirkan?